FORUM PERANGKAT DAERAH DINKES KESEHATAN MAMUJU TENGAH

Forum Perangkat Daerah merupakan salah satu tahapan dalam proses penyusunan Dalam rangka pemenuhan amanat Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 Pasal 136 untuk penyelarasan program dan kegiatan, penajaman indikator dan target kinerja, sinergitas dan optimalisasi pencapaian sasaran sesuai arah kebijakan daerah, maka diperlukan Forum Perangkat Daerah Dinas Kesehatan dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Dinas Kesehatan tahun 2026 dengan Tema “Mewujudkan Kesehatan Untuk Semua Melalui Layanan Inklusif dan Berkelanjutan”.

Kegiatan Forum Perangkat Daerah dilaksanakan pada tanggal 19 Maret 2025  bertempat di sinar mas.

Pelaksanaan Pembukaan Forum dilaksanakan pada tanggal 19 Maret 2025 yang dihadiri oleh beberapa puskesmas yang di bawah naunga dinas kesehatan mamuju tengah.

Untuk kelancaran administrasi, diharapkan peserta membawa surat tugas dan mengisi link konfirmasi kehadiran (https://forms.gle/82cE5rY9b7AgUzQ68) sesuai instansi masing-masing, Informasi lebih lanjut dapat menghubungi 081242582849 an. Fajriatul Mukarramah. K.

kegiatna ini di hadiri oleh beberapa instansi, sehingga kegiatan ini bisa berjalan sesuai dengan prosedur. Acara pembukaan Forum Perangkat Daerah diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan doa, selanjutnya adalah Laporan Penyelenggaraan oleh Kepala dinas kesehatan dilanjutkan sambutan pengarahan dan kata pembukaan oleh Penjabat Bupati mamuju tengah atau yang mewakili.

Setelah acara pembukaan selesai dilanjutkan dengan desk pembahasan Ranwal Renja Perangkat Daerah di masing-masing bidang dan dibagi tiga bidang yaitu Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan, Bidang Perekonomian dan Sumber Daya Alam, dan Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia.

Dalam kegiatan ini puskesmas tobadak, terjung ambil dalam kegiatan forum perangkat daereah. sehingga puskesmas tobadak mendapat juara 3 dalam kegaitan tersebut.

FORUM PERANGKAT DAERAH DINKES KESEHATAN MAMUJU TENGAH

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kembali ke Atas